www.onenewsoke.com/
SUKABUMI, – Dengan tagline “Nyaah Kakolot”, RSUD Jampangkulon melalui jajarannya yaitu instalasi PKRS bersama nakes lainnya, menggelar edukasi kesehatan di lingkungan RSUD Jampangkulon, pada Selasa (06/05/2025).
Helat tesebut dilakukan bersama kelompok cabang ilmu kedokteran yang berfokus pada kesehatan dan perawatan lanjut usia (GERIATRI). Dengan materi kebersihan tangan sedunia dan cuci tangan pada lansia. Serta peran fisioterapi terhadap aktifitas biologis lansia pada geriatri beserta pemeriksaan dasar sederhana (GDS).
Disampaikan pula pesan penting dari Puskesmas Jampangkulon, mengajak para komunitas geriatri untuk melakukan CKG (cek kesehatan gratis) di Puskesmas masing-masing.
Media Partner